This awesome blogger theme comes under a Creative Commons license. They are free of charge to use as a theme for your blog and you can make changes to the templates to suit your needs.
RSS

sekilas tentang Universitas Negeri Yogyakarta

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) adalah Perguruan tinggi negeri di bawah Departement Pendidikan Nasional berkedudukan di Yogyakarta. UNY merupakan konversi/pengembangan dari IKIP Yogyakarta , yakni suatu lembaga pendidikan tenaga kependidikan yang telah berdiri sejak 21 Mei 1964 . IKIP Yogyakarta merupakan penggabungan dari dua institusi pendidikan tinggikeguruan yang ada pada saat itu, yakni fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Gadjah Mada dan Institut Pendidikan Guru (IPG) .

Penggabungannya ditetapkan dengan keputusan presiden (Kepres) RI Nomor 1 Tahun 1963.Sebagai tindak lanjut dari Kepres tersebut ,dikeluarkanlah surat Keputusan Menteri Perguruan Tinggi dan Ilmu Pengetahuan (PTIP) No.55 Tahun 1963 tanggal 22 Mei 1963, yakni menetapkan berdirinya IKIP Jakarta, IKIP Bandung, IKIP Yogyakarta, dan IKIP Malang.

Tuntutan perubahan IKIP Yogyakarta menjadi Universitas didasari atas berbagai pertimbangan,diantaranya bahwa struktur kelembagaan IKIP dirasakanterlalu sempit untuk pengembangan dan srawung keilmuan . Sementara itu ,semakin banyaknya lulusan/alumni IKIP Yogyakata yang mampu menembus pasar kerja non guru serta tuntutan akan kebutuhan tenaga kerja yang memiliki skill yang mantap, semakin mendorong tuntutan perubahan IKIP Yogyakarta menjadi Universitas.

Tahap awal perubahan IKIP Yogyakarta menjadi Universitas dimulai ketika Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Departement apaendidikan dan Kebudayaan (Departemen Pendidikan Nasional) mengeluarkan Surat KeputusaN No. 1449/D/T/1996 tertanggal 20 juni 1996 yang menetapkan IKIP Yogyakarta beserta tiga IKIP lainnya, yakni IKIP Medan, IKIP Padang dan IKIP Malang , diberi perluasan mandate (wider mandate) kea rah perubahan kelembagaan menjadi Universitas.

Realisasi dari program perluasan mandate tersebut tertuang dalam suratKeputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi No. 240/DIKTI/Kep/1997 tanggal 15 Agustus 1997 , yang menetapkan dibukanya 12 program studi Nono Kependidikan jenjang SI dan D111 pada Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni (FPBS), Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FPMIPA), dan Fakultas Pendidikan Teknik dan Kejuruan (FPTK0 pada IKIP Yogyakarta.

Rencana pengembangan IKIP Yogyakarta menjadi Universitas Negeri Yogyakarta dilaksanakan dalam dua tahap . Pertama , tahap perluasan mandate yang dimulai sejak tahun akademik 1997/1998 dengan membuka dan menerima mahasiswa baru Program Studi Non Kependidikan pada fakultas – fakultas kependidikan menjadi fakultas – fakultas non kependidikan.

Saat yang ditunggu pun tiba, yakni Presiden Republik Indonesia dengan SK No . 93 Tahun 1999 tanggal 4 Agustua 1999, dengan resmi menetapkan berdirinya Unversitas Negeri Yogyakarta sebagai konversi ataupengembangan dari IKIP Yogyakarta. Meskipun secara formal lahirnya UNY ditetapkan pada 4 Agustus 1999, hari lahir (dies natalis) UNY tetap memakai tanggal kelahiran IKIP Yogyakarta,yakni 21 Mei 1964.


0 komentar:

Posting Komentar